ELIA DIKARANTINA DIGUNUNG HOREB

402 views

ELIA DIKARANTINA DIGUNUNG HOREB

Ditulis Oleh:

Dr. Rachmat T Manulang M.Si, Ketua  STT LETS Bekasi

 

1 Raja-raja 19:9-10, 12 (TB)  Di sana masuklah ia ke dalam sebuah gua dan bermalam di situ. Maka firman TUHAN datang kepadanya, demikian: “Apakah kerjamu di sini, hai Elia?”

Jawabnya: “Aku bekerja segiat-giatnya bagi TUHAN, Allah semesta alam, karena orang Israel meninggalkan perjanjian-Mu, meruntuhkan mezbah-mezbah-Mu dan membunuh nabi-nabi-Mu dengan pedang; hanya aku seorang dirilah yang masih hidup dan mereka ingin mencabut nyawaku.” 

Dan sesudah gempa itu datanglah api. Tetapi tidak ada TUHAN dalam api itu. Dan sesudah api itu datanglah bunyi angin sepoi-sepoi basa.

 

Pengertian Horeb (Ibrani: חֹרֵב – KHOREV, artinya: yang kering, terasing) adalah nama yang digunakan dalam Kitab Ulangan (mis. Ulangan 5:2) untuk Gunung Sinai:

* Ulangan 5:2

LAI TB, TUHAN, Allah kita, telah mengikat perjanjian dengan kita di Horeb.

KJV, The LORD our God made a covenant with us in Horeb.

Hebrew,

יְהוָה אֱלֹהֵינוּ כָּרַת עִמָּנוּ בְּרִית בְּחֹרֵֽב׃

Translit interlinear, YEHOVAH (dibaca: ‘Adonay, TUHAN) ‘ELOHEINU {Allah kita} KARAT {Dia telah mengikat} ‘IMANU {dengan kita} BERIT {perjanjian} BEKHOREV {di gunung horeb}

Jaman Elia bukan jaman yang mudah, karena ia hidup di jaman Ahab yang jahat dengan istrinya Isebel yang menyembah berhala. Elia hidup di masa kekeringan selama tiga tahun setengah. Elia dikarantina di sungai kerit lanjut ka gunung horeb. Tuhan ingin agar Elia bertemu Tuhan dengan pengalaman yang baru melalui angin sepoi-sepoi. Di horeb akhirnya Tuhan bicara tentang perubahan kepemimpinan bangsanya dan kenabian dari Elia ke Elisa.

1 Raja-raja 19:13, 15 (TB)  Segera sesudah Elia mendengarnya, ia menyelubungi mukanya dengan jubahnya, lalu pergi ke luar dan berdiri di pintu gua itu. Maka datanglah d kepadanya yang berbunyi: “Apakah kerjamu di sini, hai Elia?”

Firman TUHAN kepadanya: “Pergilah, kembalilah ke jalanmu, melalui padang gurun ke Damsyik, dan setelah engkau sampai, engkau harus mengurapi Hazael menjadi raja atas Aram.

Apa yang terjadi atas. Elia adalah seperti umat Tuhan alami pandemi covid 19 yang sedang terjadi. Umat’ Tuhan diminta untuk diam, dipaksa dengan Program Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat untuk diam. Karena Tuhan mau berbicara dan mau bekerja dengan kemahakuasaaNya. Maz 46: 10 menyatakan….

Mazmur 46:10-11 (TB)  (46-11) “Diamlah dan ketahuilah, bahwa Akulah Allah! Aku ditinggikan di antara bangsa-bangsa, ditinggikan di bumi!”

(46-12) TUHAN semesta alam menyertai kita, kota benteng kita ialah Allah Yakub. Sela

Percayalah Tuhan masih bekerja meninggikan namaNya … Dan menyertai kita . Imanuel. Amin

 

Daftar Pustaka

Alkitab, 2017, Lembaga Alkitab Indonesia Jakarta

https://www.sarapanpagi.org/horeb-vt6999.html

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Please Contact STT LETS...!